anoqnews kik yanto
  • 21/03/2025
  • Last Update 20/03/2025 01:03
  • Indonesia

ATM Beras Gratis At Tawwabin, Berbagi untuk Sesama, Meringankan Beban Masyarakat

ATM Beras Gratis At Tawwabin, Berbagi untuk Sesama, Meringankan Beban Masyarakat

ANOQ NEWS, BELITUNG – Di tengah meningkatnya kebutuhan pokok, Yayasan At Tawwabin Belitung menghadirkan inisiatif sosial berupa ATM Beras Gratis At Tawwabin. Program ini telah berjalan sejak tahun 2018 dan bertujuan membantu masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan.

BACA JUGA : Optimalkan JKN, Pekerja PT. AMA Antusias Ikuti Sosialisasi BPJS Kesehatan

ATM Beras Gratis ini berada di bawah naungan Yayasan At Tawwabin Belitung, yang dikelola oleh para pengurus dari berbagai latar belakang pendidikan dan pekerjaan. Mereka merupakan jamaah dari Majelis At Tawwabin yang memiliki kepedulian terhadap sesama.

Berikut adalah struktur pengurus yayasan:

  • Ketua Yayasan: Marhandi
  • Sekretaris: Rudi Irawan
  • Bendahara: Erik Sudharta
  • Ketua ATM Beras: Zulfi Iriansyah

Tujuan utama dari program ini adalah membantu masyarakat yang kurang mampu dalam aspek pangan. Hal ini sejalan dengan prinsip bahwa dalam harta setiap individu terdapat hak bagi orang miskin, anak yatim, dan mereka yang membutuhkan. Dengan adanya ATM Beras Gratis, masyarakat yang kesulitan ekonomi bisa mendapatkan bantuan beras secara cuma-cuma.

“Kami percaya bahwa di dalam harta kita terdapat hak orang miskin, anak yatim, dan mereka yang membutuhkan,” ujar pengurus, Rabu (5/2).

Saat ini, ATM Beras Gratis At Tawwabin baru tersedia di satu lokasi, yakni di Yayasan At Tawwabin Belitung, yang beralamat di Jalan Perumnas, Aik Pelempang Jaya, Tanjungpandan, Belitung. Namun, ke depannya, program ini direncanakan untuk diperluas ke lokasi lain seiring dengan bertambahnya cabang Swalayan At Tawwabin.

“Kami ingin setiap membuka cabang swalayan At Tawwabin, di sana juga harus ada ATM Beras Gratis,” tutur pengurus.

Cara pengambilan beras pun cukup mudah. Penerima dapat mengambil sendiri di swalayan At Tawwabin antara tanggal 5 hingga 15 setiap bulan. Namun, bagi penerima yang lumpuh, buta, tidak memiliki kendaraan, atau sakit, beras akan diantarkan langsung ke rumah mereka.

Setiap bulan, ATM Beras Gratis At Tawwabin menyalurkan sekitar 200 hingga 300 kg beras kepada penerima yang telah terdaftar.

Penerima manfaat program ini terbagi dalam dua kategori utama, yakni penerima tetap dan penerima tidak tetap. Namun, semua penerima harus masuk dalam salah satu dari tujuh kategori berikut: Lansia miskin, Janda atau duda miskin, Yatim piatu miskin dan Fakir miskin.

Program ini didukung oleh tiga sumber pendanaan utama: Keuntungan dari operasional Swalayan At Tawwabin, Donatur tetap dan Donatur tidak tetap.

Program ATM Beras Gratis At Tawwabin mendapatkan dukungan luas dari masyarakat. Banyak warga yang menanyakan syarat untuk menjadi penerima bantuan, tetapi keterbatasan dana masih menjadi kendala utama dalam memperluas cakupan penerima manfaat.

Harapan pengurus dan semua yang terlibat dalam program ini agar ATM Beras Gratis dapat diperbanyak agar lebih banyak masyarakat yang terbantu, Program ini bisa menjadi inspirasi bagi kelompok, masjid, organisasi, dan lembaga lain untuk melakukan kegiatan serupa dan Program ini menjadi amal jariah bagi seluruh pengurus dan pihak yang terlibat.

Semua rencana ini tentunya bergantung pada izin Allah serta dukungan masyarakat dalam berbelanja di Swalayan At Tawwabin. Semoga inisiatif ini terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi mereka yang membutuhkan.

“Semoga program ini dapat menjadi amal jariyah bagi pengurus dan semua yang terlibat dalam program amal kebaikan ini,” pungkasnya. (Firstodia Qammeidio Alfath)

Tetap terkini dengan informasi terbaru, ikuti kikyanto.com (ANOQ NEWS) di Google News

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *