anoqnews kik yanto
  • 10/02/2025
  • Last Update 09/02/2025 16:23
  • Indonesia

SD Alam Aqila Belitong Mengadakan Festival Nusantara untuk Memperkenalkan Kekayaan Budaya Indonesia

SD Alam Aqila Belitong Mengadakan Festival Nusantara untuk Memperkenalkan Kekayaan Budaya Indonesia

Belitung, kikyanto.com – Keberagaman suku, adat, dan budaya membuat Indonesia menjadi negara yang indah. Dalam semangat Bhinneka Tunggal Ika, yang berarti berbeda-beda namun tetap satu, keberagaman ini menjadi perekat bagi bangsa. Untuk menjaga dan mencintai kekayaan budaya ini, SD Alam Aqila Belitong mengadakan Festival Nusantara sebagai upaya mengenalkannya kepada generasi muda.

Festival Nusantara ini merupakan ajang bagi para siswa untuk mempelajari dan mengenal berbagai budaya Indonesia, dengan harapan rasa cinta dan kepedulian terhadap budaya bangsa semakin tumbuh. Ide kegiatan ini telah dikembangkan oleh Novita F. Uktolseja, S.IP., M.Pd., selaku kepala sekolah SD Alam Aqila Belitong sejak 3 tahun lalu.

“Kami secara rutin mengadakan kegiatan Gi Nyelik Gawai Aqila, yang melibatkan tingkat pendidikan mulai dari PAUD, TK, hingga SD Aqila,” ujar Novita.

Kegiatan Gi Nyelik Gawai Aqila bertujuan untuk memperkenalkan budaya Belitung kepada para peserta didik mereka. Tahun ini, siswa SD akan menggelar festival sendiri dengan tema yang lebih luas, yakni wawasan nusantara, sesuai dengan salah satu tema pelajaran.

Festival Nusantara akan mengenalkan Indonesia kepada anak-anak melalui lagu, tarian, pakaian adat, letak geografis, dan pahlawan nasional dari setiap daerah. Acara ini akan diadakan pada hari Sabtu, 10 Juni 2023, dimulai pukul 14.00 WIB, di SD Alam Aqila Belitong, Jalan Pattimura No. 47.

Festival ini terbuka untuk umum. Selain penampilan tarian dan lagu Nusantara oleh siswa dan orang tua, juga akan diadakan bazar kuliner yang menawarkan makanan khas dari 39 provinsi di Indonesia. (Red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *