ANOQ NEWS, BELITUNG – Dalam rangka meningkatkan mutu dan relevansi pendidikan di Indonesia, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Ditjen PAUD, Dikdas, dan Dikmen) melalui Direktorat Sekolah Menengah Atas (SMA), menyelenggarakan kegiatan Talk Show “Konten Inspirasi Program Prioritas 2” dengan tema pemanfaatan e-Rapor di sekolah. Acara ini bertujuan memperkuat sistem penilaian akademik melalui pemanfaatan teknologi digital di lingkungan sekolah.
BACA JUGA : Bawaslu Kabupaten Belitung Imbau Kepatuhan Kampanye Sesuai Aturan Pilkada 2024
Acara tersebut berlangsung di SMA Negeri 2 Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, pada Rabu, 25 September 2024, di Jalan Jenderal Sudirman, Perawas, Tanjung Pandan. Beberapa sekolah di Belitung turut diundang, termasuk SMA Negeri 1 Tanjung Pandan, SMA Muhammadiyah Tanjung Pandan, SMA Universal Tanjung Pandan, SMA PGRI Tanjung Pandan, dan SMA Anugrah Tanjung Pandan.
e-Rapor adalah sistem penilaian berbasis digital yang dirancang untuk mempermudah proses penilaian akademik siswa. Melalui sistem ini, guru dapat menginput nilai secara online dan otomatis tersimpan dalam database yang terintegrasi. Sistem ini tidak hanya memudahkan guru dalam penilaian, tetapi juga memberikan akses yang lebih transparan bagi orang tua siswa dalam memantau perkembangan pendidikan anak mereka.
Sejalan dengan tujuan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dalam meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, e-Rapor menjadi solusi modern dalam menghadapi tantangan penilaian di era digital. Pemanfaatan teknologi ini diharapkan dapat mempercepat proses penilaian serta memberikan informasi yang akurat dan relevan terkait kemajuan siswa. Hal ini tentunya membantu sekolah dan guru untuk lebih fokus dalam memberikan bimbingan yang sesuai dengan kebutuhan siswa. (Red)
Tetap terkini dengan informasi terbaru, ikuti kikyanto.com (ANOQ NEWS) di Google News